Senin, 18 April 2011

Pengawas UN baca tabloid gosip

Hari pertama pelaksanaan ujian nasional (UN) tingkat SMA di Kabupaten Sukoharjo, Senin (16/4), diwarnai pelanggaran. Sejumlah pengawas UN yang bertugas di SMAN 3 Sukoharjo membaca koran di ruangan saat ujian tengah berlangsung.

Pelanggaran itu ditemukan Komisi IV DPRD Sukoharjo ketika melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke sekolah setempat. Sejumlah pengawas UN yang terpergok membaca koran berdalih jika koran tersebut sudah ada di meja pengawas sebelum ujian dimulai.

Dari pantuan Espos, dari 18 ruang yang disediakan untuk pelaksanaan UN di SMAN 3 Sukoharjo, semuanya ditemukan koran. Setiap ruangan, rata-rata disediakan dua hingga tiga jenis koran harian edisi terbaru, Senin (16/4) yang diletakkan di meja pengawas. Selain itu, Komisi IV juga menemukan tabloid gosip nasional yang dibaca pengawas di SMAN 3 Sukoharjo.

“Saya sendiri tidak tahu, dari mana koran ini, soalnya ketika masuk ruangan, korannya sudah ada di meja. Di setiap ruang juga ada,” papar MS, salah satu pengawas UN di SMAN 3 Sukoharjo yang terpergok membaca koran di sela-sela di ruang ujian kepada Komisi IV.


Sumber: Solopos

Tidak ada komentar:

Posting Komentar